Membasmi kutu daun pada cabe


Untuk membasmi kutu daun pada tanaman cabe diperlukan insectisida yang tepat. Hama kutu daun ini sering juga disebut dengan thrips, ada bayak insectisida untuk mengendalikan atau membasmi hama thrips ini, diantaranya; pegasus, curacon dan lain-lain.

pada tanaman cabe dalam pot, pengendalian hama kutu daun cukup dilakukan secara manual saja, dimana kutu daun dilepas dari dun dan dibuang atau dibakar. Jika dibuang, maka usahakan jauh dari tanaman cabe dalam pot tersebut. Biasanya selain hama kutu daun ini juga akan terjangkit hama semut, hal ini karena kotoran thrips sangat disukai oleh semut, mungkin kotoran thrips ini mengandung kadar gula tinggi sehingga mampu mengundang datangnya banyak semut. Umumnya daun cabe yang terserang kutu daun akan berubah menjadi kriting, bunga tidak akan pernah berkembang menjadi buah.